Cina, Negara Eksportir Senjata Terbesar Ketiga di Dunia

Bagikan artikel ini

Institut Riset Perdamaian Internasional Stockholm (SIPRI) dalam laporan terbarunya mengatakan, Cina menjadi negara eksportir senjata terbesar ketiga setelah AS dan Rusia.

 

Laporan SIPRI menyebutkan, Cina mengambil alih Jerman, Prancis dan Inggris dalam mengekspor senjata antara 2010 dan 2014. Dan jumlah senjata buatan Cina menguasai 5% pasar ekspor dunia.

Tiga negara Asia, Pakistan, Bangladesh dan Myanmar, menguasai lebih dari dua pertiga pasar ekspor senjata.

Negara ekonomi terbesar kedua di dunia ini juga memiliki klien yang berasal dari 18 negara Afrika selama periode lima tahun, menurut study tersebut. Lebih lanjut study itu mengatakan data tersebut merefleksikan volume pengiriman senjata dan bukan nilai-nilai finansial dari kesepakatan.

Ekspor Cina dari senjata berat meningkat 143% pada 2014 dari lima tahun sebelumnya.

Sementara itu, ekspor senjata Jerman anjlok sampai 43%, sementara Prancis turun 27% dalam waktu yang sama.

Di seluruh dunia, jumlah pengiriman senjata meningkat sampai 16%.

Meski Cina meningkat diurutan kedua secara global, masih ada kesenjangan antara volume jumlah ekspor dari dua negara terbesar pengekspor senjata yaitu AS dan Rusia.

AS menguasai 31% ekspor senjata dunia, sementara Rusia 27%. Ekspor dari dua negara tersebut meningkat 23% dan 37% berturut-turut dalam waktu lima tahun.

SIPRI membandingkan penjualan senjata selama periode lima tahun karena penjualan senjata mengalami fluktuasi yang cukup tajam dari tahun ke tahun. (TGR/BBC)

Caption Foto: Ilustrasi- Satu diantara senjata buatan Cina (ibtimes.com)

Facebook Comments
Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com