Dewan Keamanan PBB Peringatkan Korut Terkait Tes Rudalnya

Bagikan artikel ini

Penulis : Tim Riset The Global Review

Dewan Keamanan PBB, Kamis, memperingatkan Korea Utara terkait dengan tes rudal jarak jauh.

 

Kepala komite sanksi Korea Utara, Duta Besar Portugis, Jose Filipe Moraes Cabral, kepada para wartawan menegaskan bahwa tes rudal jarak jauh Korea Utara sangat tidak disarankan.

Ketika ditanya apakah ada informasi spesifik menunjuk ke uji coba rudal, Cabral mengatakan ia tidak akan mengungkapkan apa yang telah dikatakannya dalam Dewan Keamanan. Namun dia menambahkan: “Ada kekhawatiran tentang itu, itu jelas.”

Sementara, operator satelit DigitalGlobe Inc baru saja merilis gambar baru yang menunjukkan peningkatan aktivitas di Korea Utara Sohae (Laut Barat) Satelit Stasiun Peluncuran yang menyarankan kemungkinan uji coba rudal dalam tiga minggu ke depan.

DigitalGlobe mengatakan jenis kegiatan tersebut konsisten dengan persiapan yang diamati sebelum peluncuran rudal Unha-3 yang gagal pada bulan April.

Para pejabat militer Korea Selatan juga mengutip laporan intelijen menunjuk ke tes pada bulan Desember atau Januari.

Pyongyang bersikeras peluncuran pada April bertujuan untuk menempatkan satelit di orbit, namun Amerika Serikat dan PBB mengecam misi tersebut sebagai uji coba rudal balistik terselubung.

Korea Utara dikenal memiliki rudal balistik antar-benua (ICBM) dalam pemgembangan – Taepodong-2 – tetapi belum pernah diuji dengan sukses. (TGR/ANT/AFP)

Facebook Comments
Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com