AS dan Australia Sepakat Perkuat Kerjasama Militer

Bagikan artikel ini

Amerika Serikat dan Australia menandatangani nota kesepahaman untuk memperkuat kerjasama-kerjasama militer.

 

Berdasarkan nota kesepahaman itu, Amerika akan memperkuat kehadiran militernya di wilayah Asia Pasifik.

Kantor berita Jerman (12/8) melaporkan, John Kerry, Menteri Luar Negeri dan Chuck Hagel, Menteri Pertahanan Amerika bertemu dengan Julie Bishop, Menlu dan David Johnston, Menhan Australia di Sidney.

Penandatanganan nota kesepahaman ini memberikan kesempatan kepada Amerika untuk menempatkan lebih banyak personil Angkatan Laut dan Udaranya di wilayah Utara Australia secara periodik. Selain itu Washington diizinkan untuk memperkuat perlengkapan militernya di Australia dalam 25 tahun mendatang.

Kesepakatan ini juga akan memperkuat kerjasama terkait sistem pertahanan rudal balistik.

Sekitar 1.200 personil militer Amerika saat ini setiap enam bulan sekali ditempatkan di Darwin. Amerika baru-baru ini juga menandatangani kesepakatan serupa dengan Filipina.

Amerika dan Australia mengumumkan, dalam pertemuan tahunan ini disepakati agar kerjasama segitiga dengan Jepang diperluas. (TGR/IRIB Indonesia)

Facebook Comments
Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com