Pasukan Iran dalam waktu dekat akan menguji tembak peluru kendali generasi baru dan pesawat tak berawak. Demikian dikatakan Menteri Pertahanan dan Logistik Angkatan Bersenjata Iran Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi, Senin.
Berbicara di festival penelitian yang berhubungan dengan pertahanan keempat, dia mengatakan bahwa ilmu pengetahuan dan teknologi adalah tempat kompetisi untuk keunggulan antara berbagai mazhab pemikiran dan budaya di dunia.
Persaingan di sektor ini menyebabkan dominasi ekonomi dan politik yang sekarang dianggap sebagai tolak ukur utama dalam kompetisi global, kata Vahidi.
Kementerian pertahanan Iran mengilhami dunia Muslim dan negara-negara tertindas, katanya, dan menambahkan bahwa kementerian harus memimpin dalam bidang ilmiah di dunia.
Iran telah mencapai keberhasilan yang signifikan di sektor pertahanan lainnya yang akan diumumkan kepada publik pada waktunya, kata Vahidi. (TGR/ANT/IO)