AS Nyatakan Bukan Tak Mungkin Akan Serang Pasukan Suriah

Bagikan artikel ini

“Operasi militer anti pemerintah Suriah dengan tujuan mengatasi situasi di Aleppo tidak berpotensi dapat merealisasi tujuan-tujuan tertentunya seperti yang disebutkan oleh banyak orang, maksudnya ialah menurunkan level kekerasan. Kemungkinan besar ini akan menyebabkan resiko tak terduga yang sepenuhnya tidak sejalan dengan kepentingan nasional kami, tapi saya menduga bukan tidak mungkin segala opsi akan dipelajari,” ungkap Earnest.

Bersamaan dengan ini dan menyusul ancaman Rusia untuk merontokkan segala “obyek terbang yang tak diketahui”, juru bicara Pentagon Peter Cook menyatakan pihaknya akan menempuh segala tindakan untuk mengamankan para pilotnya di Suriah. (Baca: Rusia Ancam Rontokkan Jet Penyerang Pasukan Suriah )

“Kami akan senantiasa menempuh tindakan antisipasi di bidang pengamanan awak jet kami. Ini prioritas kami bagi kami, dan kami akan terus melakukannya,” ujar Cook dalam jumpa pers saat menanggapi pertanyaan apakah Pentagon menilai pernyataan Rusia tersebut ancaman bagi AS, Kamis (6/10/2016).

Dia juga menyebutkan bahwa sudah ada kesepakatan Rusia-AS yang menjamin keamanan pesawat tempur masing-masing di angkasa Suriah, dan AS akan terus menggunakan jalur-jalur komunikasi yang terbuka sesuai kesepakatan ini.

Sementara itu, diplomat AS Robert Ford yang juga mantan dubes AS untuk Suriah dalam wawancara eksklusif dengan channel France 24 menyebutkan bahwa Menteri Luar Negeri AS John Kerry tak sanggup mencarikan solusi krisis Suriah dan belakangan ini mentalnya sudah jatuh.

Ford kemudian menepis kemungkinan adanya intervensi langsung AS di Suriah, tapi dia mengakui bahwa hubungan bilateral Washington-Moskow meradang dan bahkan akan terus memburuk.

Facebook Comments
Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com